Sebagai bentuk evaluasi berkelanjutan dan memastikan komitmen jajaran manajemen dalam mengimplementasikan sistem manajemen mutu,Universitas Nusa Putra (UNsP)  menjalani kegiatan Audit Sistem Manajemen Organisasi Pendidikan (SMOP) ISO 21001:2018 yang berlangsung selama 2 hari pada tanggal 26-27 Maret 2022 secara daring (online).

Kali ini, dari unit kerja yang menjadi sasaran audit yaitu (Internal Audit Unit (IAU), Quality
Assurance Unit (QAU), Research & Community Service Unit (RCSU), Curriculum Development Unit (CDU), University’s Office (Univ s Office) : General Administration (GA), Information Technology and Infrastructure (ITI), Human Resources and Development Unit (HRD) dan Student Affairs, Alumni, and Collaboration (SAAC). Sedangkan dari Fakultas Engineering, Computer and Design (FECD) yang di wakili oleh program studi Teknik Informatika dan Program Studi Teknik Elektro sedangkan dari Fakultas Bisnis dan Humaniora (FBH) diwakili oleh Program studi Akuntansi dan Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar.  yang menjadi unit kerja untuk diaudit. Sebelumnya Audit Mutu Internal (AMI) dan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) telah dilaksanakan dengan melibatkan civitas akademika dilingkungan Universitas Nusa Putra.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan opening meeting yang dibuka oleh Rektor Universitas Nusa Putra Dr.Kurniawan, S.T., M.Si., MM. dan dihadiri Wakil Rektor, Ketua dan Sekretaris Program Studi,  dan beberapa Staff UPM, serta menghadirkan Auditor Holys dan Andi Dewi Sartika Syamsul dari Superintending Company of Indonesia (SUCOFINDO)

 

Categories: Berita

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Translate »